Babadan Berzakat, Wujud Kepedulian dan Kebersamaan Warga Desa Babadan
Jumat, 07 November 2025 | 17:18:00 WIB
DAERAH
39 Kali
Suaraharianpublik.id[INDRAMAYU]– Pemerintah Desa Babadan, Kecamatan Sindang, Kabupaten Indramayu, menggelar kegiatan bertajuk “Babadan Berzakat” di aula Balai Desa Babadan, Jumat (7/11/2025). Kegiatan ini diikuti antusias oleh warga yang datang membawa zakat sebagai bentuk kepedulian sosial sekaligus mempererat tali silaturahmi antarwarga.
Acara tersebut dihadiri oleh Wakil Bupati Indramayu H. Syaefudin, SH., MH, Camat Sindang Achmad Fauzi Romdhon, S.Sos., M.Si, Kapolsek Sindang AKP H. Suhendi, Kasi Kesra Kecamatan Indramayu H. Dermawan Sugiharto, S.Ag, serta Kepala Baznas Kabupaten Indramayu Aspuri, S.Ag., M.Pd.I. Turut hadir ratusan warga penerima manfaat zakat.
Kepala Desa Babadan Sugeng Sari Kuswanto menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk nyata komitmen Pemerintah Desa Babadan dalam mendukung program pemberdayaan masyarakat melalui pengelolaan zakat yang amanah dan transparan.
“Kami ingin membangun kesadaran bahwa zakat bukan hanya kewajiban, tetapi juga sarana mempererat solidaritas sosial di masyarakat. Zakat tidak hanya untuk fakir miskin, tetapi juga untuk ibnu sabil,” ujar Sugeng.
Ia berharap kegiatan ini mampu menumbuhkan budaya kepedulian dan memperkuat ekonomi masyarakat secara berkelanjutan.
Sementara itu, salah satu warga penerima zakat, Ibu Sutinih (65), mengaku bersyukur atas bantuan beras yang diterimanya.
“Matursuwun bapak kuwu. Semoga dengan berbagi, Allah melancarkan rezeki dan menjaga pak kuwu serta keluarganya,” ucapnya dengan haru.
Dalam sambutannya, Wakil Bupati Indramayu H. Syaefudin, SH., MH mengapresiasi langkah Pemerintah Desa Babadan yang berhasil menumbuhkan semangat berbagi dan kebersamaan di tengah masyarakat.
“Semoga kegiatan Babadan Berzakat ini membawa keberkahan bagi seluruh warga dan menjadi inspirasi bagi desa-desa lain di Kabupaten Indramayu. Kegiatan ini sejalan dengan visi Indramayu Reang—Religius, Ekonomi Kerakyatan, Aman Nyaman, dan Gotong Royong,” ujarnya.
Kuwu Sugeng menambahkan, kegiatan Babadan Berzakat akan dijadikan program rutin setiap selesai masa panen. Bahkan, dari hasil panen warga, zakat telah disalurkan hampir setiap bulan kepada masyarakat yang berhak, dengan melibatkan lembaga keagamaan dan remaja masjid dalam pendataan serta penyalurannya.
Kegiatan ini diharapkan dapat memperkuat sinergi antara pemerintah desa dan masyarakat dalam mewujudkan desa yang religius, mandiri, dan berdaya secara sosial maupun ekonomi.
Berita Terkait
Pemdes Babakanjaya Melaksanakan Pelatihan Ketahanan Pangan Dengan Kelompok Tani Dan Pembagian Bibit Benih Padi
Senin, 30 Desember 2024 | 14:30:00 427 views
desa Babakanjaya musim tanam sudah berjalan diberbagai wilayah kelompok tani dan disambut ceria tampak tidak ada kendala,masih hal yang umum adanya hama tikus menjadi Hal yang harus dikendalikan
Palembang Siap Berkilau! Pj Wali Kota Pastikan Listrik Aman di Malam Pergantian Tahun
Minggu, 29 Desember 2024 | 05:15:00 372 views
Palembang Siap Berkilau! Pj Wali Kota Pastikan Listrik Aman di Malam Pergantian Tahun
Ardiansyah Ketua Dekopin Kota Cilegon Hadiri Rekonsiliasi Dan Pemilihan Ketum Baru
Sabtu, 28 Desember 2024 | 14:04:00 358 views
Dekopin Gelar Musyawarah Nasional (Munas)
Masjid Al-Falah Talang Jawa Terima Wakaf/Hibah Mobil Ambulans dari Dra. Hj. Oktoryani.
Jumat, 27 Desember 2024 | 11:07:00 3157 views
Lurah Kelurahan Pasar 3 Desiana, S.E., turut menyampaikan apresiasinya atas pemberian wakaf ini.
Kodim 0616 Indramayu Luncurkan Program Gizi Gratis bagi Kesehatan Ibu dan Anak
Kamis, 26 Desember 2024 | 12:41:00 366 views
Dalam rangka mendukung program strategis Presiden Prabowo Subianto, Kodim 0616 Indramayu melaksanakan uji coba program makan bergizi gratis yang ditujukan untuk balita, ibu hamil, dan ibu menyusui
Artikel Terpopuler | 2024
KMS Ali Siliwangi: Hj Lidyawati, Pilihan Terbaik Untuk Kabupaten Lahat
POLITIK
2024-10-31 21:30:46 6940 views
Kegiatan Dapur Masuk Sekolah Kodam II/Sriwijaya Di Wilayah Kodim 0404/Muara Enim Berjalan Lancar
TNI
2024-10-18 19:29:45 6260 views
Seringnya Mati Lampu, Ali Pinta PJ Bupati Berikan Rekom Cepat Ganti Pimpinan PLN Lahat
NASIONAL
2024-11-08 17:05:26 5792 views